Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Toni Elias Kembali ke MotoGP

By Pipit Puspita Rini - Jumat, 31 Juli 2015 | 12:23 WIB
Pebalap Spanyol, Toni Elias.
MOTOGP.COM
Pebalap Spanyol, Toni Elias.

Pebalap Spanyol, Toni Elias, dijadwalkan turun pada MotoGP Indianapolis, 7-9 Agustus, bersama tim AB Motoracing. Menurut Crash.net, Elias akan menggantikan Karel Abraham yang tengah cedera.

Elias pernah membalap di MotoGP selama enam musim penuh. Dia menjadi juara dunia saat kembali ke Moto2 pada 2010, setelah lima musim turun di MotoGP.

Pada 2011, dia kembali naik ke kelas premier, tetapi turun lagi pada musim berikutnya. Pada 2012, dia sempat turun pada tiga balapan MotoGP. Setelah turun pada 11 seri Moto2 2013, Elias beralih ke Superbike dan turun pada empat seri terakhir.

Elias hanya sekali memenangi balapan MotoGP, yakni pada era empat-tak di Sirkuit Estoril, Portugal 2006. Itu merupakan kali terakhir pebalap non-pabrikan bisa memenangi balapan.

Akhir pekan kemarin, Elias turun pada balapan endurance Suzuka 8 Hours di Jepang. Pebalap 32 tahun tersebut membela tim Moriwaki bersama Ratthapark Wilairot (Thailand) dan Tatsuya Yamaguchi (Jepang). Mereka finis di posisi ke-14 setelah sempat mengalami masalah teknik dan tertinggal enam putaran.

Abraham tidak bisa turun balapan karena masih menjalani masa pemulihan pasca-operasi jempol kiri yang mengalami dislokasi akibat kecelakaan pada sesi latihan bebas GP Catalunya, 13 Juni lalu.

Pada GP Jerman, 12 Juli, Abraham digantikan oleh pebalap Jepang, Hiroshi Aoyama. Dua pekan sebelumnya pada GP Belanda, pebalap tuan rumah, Michael van der Mark, batal menggantikan Abraham karena tidak tercapai kesepakatan.


Editor : Pipit Puspita Rini
Sumber : crash.net


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X