Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ada Bunga di Pantat Pedro

By Senin, 24 Agustus 2015 | 22:16 WIB
Pedro, senantiasa dinaungi keberuntungan.
Getty Images
Pedro, senantiasa dinaungi keberuntungan.

Jose Mourinho adalah tipe pelatih yang selalu menyandarkan konsep pemikirannya kepada statistik atau studi terperinci.

Hampir mustahil manajer asal Portugal itu bakal percaya terhadap hal-hal yang berbau takhayul. Namun, boleh percaya atau tidak, enam kekalahan terakhir Mourinho di Premier League dihadirkan oleh tim yang diarsiteki manajer yang nama belakangnya diawali oleh huruf “P”.

Deretan enam pelatih yang mengalahkan Mourinho adalah Tony Pulis, Gustavo Poyet, Alan Pardew, Mauricio Pochettino, Tony Pulis, dan Manuel Pellegrini.

Pulis terhitung spesial karena melakukannya bersama dua tim berbeda. Pada musim lalu West Brom racikan Pulis membantai Chelsea besutan Mourinho 3-0 di The Hawthorns. Semusim sebelumnya, tepatnya pada Desember 2013 Pulis yang masih menukangi Crystal Palace juga mampu membuat Chelsea keok 2-1.

Pulis menyasar kemenangan ketiga atas Mourinho saat West Brom menjamu Chelsea di The Hawthorns, Minggu (23/8). Sepanjang karier di EPL, Mourinho belum pernah takluk tiga kali oleh seorang manajer.

Sejarah urung tercipta lantaran Mourinho kini tak lagi alergi terhadap huruf “P”. Chelsea berhasil meraup tripoin perdana di EPL 2015/16 usai mengalahkan West Brom 3-2.

Mourinho menangkal tabu terhadap pelatih bernama belakang “P” dengan memasang rekrutan anyarnya yang juga berhubungan dengan abjad urutan ke-16 itu. Figur yang dimaksud adalah striker yang dibeli Chelsea dari Barcelona, Pedro Rodriguez.

Bukan rahasia lagi bahwa Pedro adalah “teman akrab” Dewi Fortuna. Meski baru masuk ke skuat utama Barca pada 2008, Pedro hanya butuh waktu dua tahun buat memenangi trofi yang diidamkan banyak pesepak bola.

Pada 2010, Pedro sudah merasakan nikmat mengangkat trofi La Liga, Liga Champion, Copa del Rey, Piala Dunia Klub, hingga Piala Dunia!

“Victor Valdes bilang bahwa di pantat saya tumbuh bunga,” kata Pedro seperti dilansir Guardian.


Editor :
Sumber : Harian BOLA


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X