Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bayern Muenchen Punya 4.000 Fan Club!

By Weshley Hutagalung - Senin, 24 Agustus 2015 | 23:17 WIB
Bayern Muenchen, semakin populer di Amerika Serikat.
Matthias Hangst/Getty Images
Bayern Muenchen, semakin populer di Amerika Serikat.

Bayern Muenchen memang layak menyandang status sebagai klub sepak bola asal Jerman paling populer. Hingga saat ini, klub yang juga disebut FC Hollywood itu sudah memiliki 4 ribu kelompok suporter resmi.

Menurut situs Bild, ada 309.425 anggota fan club Muenchen yang tersebar di 94 negara.  Sementara di Jerman, terdapat 274.343 yang terdaftar sebagai anggota kelompok suporter Muenchen.

Sementara itu, popularitas Manuel Neuer dkk. di Amerika Serikat juga meningkat pesat. Sejak kunjungan pada 2014, jumlah kelompok suporter di Negeri Paman Sam tersebut naik dari delapan menjadi 88.

Saat ini, Amerika Serikat menjadi negara ketiga dengan jumlah kelompok suporter Muenchen terbanyak. Di posisi satu ada Jerman, dan Austria di peringkat kedua dengan 125 kelompok suporter The Bavarian.


Editor : Wieta Rachmatia
Sumber : Bild


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X