Inter kalah 0-1 dari seteru abadi mereka Milan di turnamen pramusim International Champions Cup 2015.
Namun, Inter berpeluang membalas kekalahan tersebut di Trofeo TIM 2015. Kehadiran Stevan Jovetic benar-benar membawa angin perubahan buat skuat arahan Roberto Mancini.
Jika Carlos Bacca belum jua bikin gol dalam empat laga pramusim bareng Milan, Jovetic langsung menggetarkan jala gawang lawan di partai pertamanya berseragam Inter.
Penyerang asal Montenegro itu menyumbang satu gol saat Inter menekuk Bilbao 2-0, Sabtu (8/8). Padahal dalam empat partai uji coba sebelumnya kontra Bayern Muenchen (0-1), Milan (0-1), Real Madrid (0-3), dan Galatasaray (0-1), Inter tak mampu mendulang gol.
Berbeda dengan Bacca yang minim dukungan dari lini tengah, Jovetic bisa langsung bersinar lantaran ia mendapatkan servis maksimal. Gelandang potensial Inter, Assane Gnoukouri (18 tahun), tampil sangat baik di laga kontra Bilbao dan memberikan assist buat Jovetic.
“Jika Gnoukouri bermain di Porto, ia akan dijual dengan harga 30 sampai 35 juta euro. Ia punya kualitas tapi mesti menjaga kakinya agar tetap menapak tanah,” kata Mancini di Ansa.
Editor | : | |
Sumber | : | Harian BOLA |
Komentar