Dua gol ke gawang Club Brugge, Selasa (18/8/2015), dalam babak play-off Liga Champions belum cukup membuat Memphis Depay senang. Penyerang anyar Manchester United itu ingin menjebol lebih banyak gawang lawan.
Sepasang gol dalam laga kontra Club Brugge di Old Trafford menjadi gol perdana Depay utnuk United dalam laga resmi. Sebelum Premier League 2015-16 bergulir, ia menorehkan namanya di papan skor dalam sebuah partai persahabatan di Amerika Serikat.
Depay mencetak 22 gol dari 30 pertandingan Eredivisie musim 2014-15 bersama PSV Eindhoven. Ia berharap bisa melebihi pencapaian tersebut.
"Saya mengakhiri musim lalu dengan banyak gol. Bila Anda datang ke sebuah klub besar, Anda harus melakukan hal serupa," tutur Depay dilansir Daily Mail.
"Sangat menyenangkan untuk datang ke Old Trafford dan mencetak dua gol pertama saya," ujar pilar Belanda di Piala Dunia 2014 itu.
Depay merupakan rekrutan pertama pelatih Louis van Gaal pada musim panas 2015. Ia diboyong dari PSV dengan banderol 31 juta poundsterling (Rp 673 miliar).
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Daily Mail |
Komentar