Manchester United tampaknya masih ingin mendatangkan kiper anyar pada musim panas ini setelah merekrut Sergio Romero dari Sampdoria. Nama kiper Real Madrid, Keylor Navas, disebut-sebut masuk dalam daftar buruan Man. United.
Perburuan Manchester United terhadap kiper masih akan berlanjut. Sebab, klub asuhan Louis van Gaal itu akan kehilangan dua kipernya pada musim panas yakni Victor Valdes dan Anders Lindegaard.
Kedua penjaga gawang itu disebut tidak masuk dalam rencana Van Gaal untuk musim ini. Meski sudah memboyong Sergio Romero, Van Gaal masih ingin mendatangkan kiper anyar.
Hal itu disebut guna mengantisipasi kepindahan David De Gea ke Real Madrid. Menurut laporan Marca seperti dilansir Daily Star, Man. United akan merayu Keylor Navas untuk merapat ke Old Trafford andai De Gea setuju bergabung dengan Madrid.
Karier Navas diprediksi akan mandek jika De Gea menjadi kiper Real Madrid. Pelatih Rafael Benitez mungkin akan lebih memilih menggunakan jasa De Gea ketimbang kiper asal Kosta Rika itu.
Editor | : | Zulfirdaus Harahap |
Sumber | : | Daily Star |
Komentar