Manajer Manchester City, Manuel Pellegrini, mengaku terkesan dengan perkembangan Raheem Sterling. Pellegrini pun yakin sosok pemain muda Inggris itu bisa menjadi andalan timnya di musim ini.
Sterling bergabung dengan City pada musim panas ini. Meski baru bergabung, Sterling langsung menunjukkan penampilan apiknya bersama The Citizens ketika mengalahkan West Bromwich Albion dengan skor 3-0.
Melihat penampilan tersebut, manajer Manuel Pellegrini menilai bahwa klubnya memang pantas membeli Sterling dengan harga mahal. Sebab, pria asal Cile tersebut menilai Sterling sebagai sosok pemain yang patut diwaspadai oleh lawan.
"Saya pikir ia merupakan pemain berbahaya. Kami mungkin dikritik atas harga yang kami bayarkan untuk dia. Tetapi, saya yakin dia akan menunjukkan penampilan terbaik sepanjang musim, terutama saat menghadapi tim-tim besar," kata Pellegrini seperti dikutip Daily Star.
"Itulah alasan mengapa dia pantas dihargai dengan harga mahal," tegas Pellegrini.
Editor | : | Zulfirdaus Harahap |
Sumber | : | Daily Star |
Komentar