Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persaingan di Piala Kemerdekaan Mulai Ketat

By Firzie A. Idris - Rabu, 19 Agustus 2015 | 16:15 WIB
PSS Sleman (kiri), sukses meraih kemenangan di laga kedua.
Suci Rahayu
PSS Sleman (kiri), sukses meraih kemenangan di laga kedua.

Persaingan di Grup C Piala Kemerdekaan semakin ketat. Terutama setelah dua tuan rumah gagal memetik kemenangan.

Persiba Bantul gagal mengulang sukses di laga perdana. Kala menghadapi Persinga Ngawi di Stadion Sultan Agung, Bantul, Selasa (18/8), Persiba hanya mampu bermain imbang 1-1.

Hasil itu menjadikan Persiba gagal memenuhi target kembali ke puncak klasemen.

Sementara itu, PPSM Magelang melanjutkan tren positif dengan mencetak kemenangan kedua yang mengantarkannya menduduki puncak klasemen.

"Pemain terpancing irama permainan lawan. Absennya Johan sangat berpengaruh pada tim karena tidak adanya jenderal di lapangan," ujar pelatih Persiba, Sajuri Syahid.

"Saya sesungguhnya berharap meraih tiga poin. Meski begitu, hasil imbang ini sudah sangat bagus. Persiba tim besar dengan materi pemain yang bagus," ucap M. Hasan, pelatih Persinga.

Adu Matang

Di Grup D, PSS Sleman tampil habis-habisan saat menghadapi Madiun Putra FC di Stadion Wilis Madiun, Selasa (18/8).

Elang Jawa, julukan PSS, akhirnya mencakar tuan rumah 1-0 pada menit ke-64 lewat sontekan keras Agung Suprayogi.

Sementara itu, kematangan Persepam Madura Utama, yang dihuni banyak pemain berpengalaman, akan diuji anak-anak muda Persatu Tuban di Stadion Wilis, Madiun (19/8).


Editor :
Sumber : Harian BOLA 19 Agustus 2015


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X