Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Linda Weni: Lekas Sembuh, Intanon!

By Firzie A. Idris - Kamis, 13 Agustus 2015 | 21:36 WIB
Pebulu tangkis tunggal putri Thailand, Ratchanok Intanon, ditandu saat meninggalkan lapangan karena cedera saat menjalani laga babak ketiga Kejuaraan Dunia 2015 di Istora, Jakarta, Kamis (13/8/2015).
HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLA
Pebulu tangkis tunggal putri Thailand, Ratchanok Intanon, ditandu saat meninggalkan lapangan karena cedera saat menjalani laga babak ketiga Kejuaraan Dunia 2015 di Istora, Jakarta, Kamis (13/8/2015).

Linda Wenifanetri dalam posisi tertinggal 5-8 pada gim ketiga ketika pertandingannya melawan Ratchanok Intanon (Thailand) di babak ketiga Kejuraan Dunia 2015 dihentikan. Intanon mengeluhkan sakit pada kaki kanannya dan tak bisa melanjutkan pertandingan.

Intanon bahkan tak bisa bergerak. Dia terduduk kesakitan di lapangan Istora, hingga ofisial pertandingan membantunya. Linda menghampiri Intanon sebelum mengakhiri pertandingan. Tunggal putri terakhir Indonesia yang bertahan tersebut berhak melangkah perempat final.

"Semoga cepat sembuh untuk Ratchanok Intanon. Semoga dia cepat pulih dan tidak mengalami cedera yang parah," kata Linda yang memenangi pertandingan dengan 24-26, 21-10, 5-8(ret).

Memang benar bahwa cedera Intanon melapangkan jalan Linda ke perempat final. Namun, kemenangan tersebut tidak didapatkan Linda dengan mudah.

Sejak pertandingan dimulai, persaingan ketat sudah terjadi antara kedua pemain. Tidak ada poin yang didapatkan dengan mudah. Bahkan pada gim pertama, Linda sempat kehilangan poin penting ketika unggul 19-18 karena senar raketnya yang putus.

"Saya bermain mati-matian. Kami sama-sama enggak mau kalah. Saat gim kedua, speed Intanon mulai berkurang, dan saya tetap menjaga speed saya," jawab Linda ketika ditanya tentang kemenangan mudah yang dia dapatkan pada gim kedua.

Selanjutnya pada babak perempat final, Linda akan bertemu unggulan keempat asal Taiwan, Tai Tzu Ying.

Ikuti perkembangan berita ini dalam liputan khusus:

Kejuaraan Dunia 2015


Editor : Nugyasa Laksamana
Sumber :


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X