Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

FA Tolak Banding Kartu Merah Courtois

By Ary Wibowo - Selasa, 11 Agustus 2015 | 23:04 WIB
Wasit Michael Oliver melayangkan kartu merah untuk Thibaut Courtois pada laga Chelsea kontra Swansea City, Minggu (89/8/2015).
Julian Finney/Getty Images
Wasit Michael Oliver melayangkan kartu merah untuk Thibaut Courtois pada laga Chelsea kontra Swansea City, Minggu (89/8/2015).

Asosiasi Sepak Bola Inggris (FA) menolak banding yang diajukan Chelsea terkait kartu merah yang diterima Thibaut Courtois pada laga kontra Swansea City, Minggu (9/8/2015). Courtois pun dipastikan absen membela Chelsea saat menghadapi Manchester City, Sabtu (16/8/2015).

Courtois diusir pada pertengahan paruh kedua, karena membentangkan kakinya sehingga Bafetimbi Gomis terjatuh. Wasit Michael Oliver melayangkan kartu merah sekaligus menunjuk titik putih akibat insiden tersebut.

FA meninjau keputusan Oliver melalui sidang, Selasa (11/8/2015). Mereka menolak banding Chelsea karena Courtois dianggap coba menggagalkan peluang gol dari Swansea.

"Oleh karena itu, pemain harus menjalani suspensi satu pertandingan, yang sudah menjadi standar untuk hukuman ini," bunyi pernyataan FA.

Asmir Begovic diperkirakan bakal menjadi starter pada laga tandang kontra Manchester City. Courtois baru bisa tampil saat Chelsea melawat ke markas West Bromwich Albion, Minggu (23/8/2015).

Courtois diusir pada pertengahan paruh kedua, karena mebentangkan kakinya sehingga Bafetimbi Gomis terjatuh. Wasit Michael Oliver melayangkan kartu merah sekaligus menunjuk titik putih akibat insiden tersebut.
FA meninjau keputusan Oliver melalui sidang, Selasa (11/8/2015). Mereka menolak banding Chelsea karena Courtois dianggap coba menggagalkan peluang gol dari Swansea.
"Oleh karena itu, pemain harus menjalani suspensi satu pertandingan, yang sudah menjadi standar untuk hukuman ini," bunyi pernyataan FA.
Asmir Begovic diperkirakan bakal menjadi starter pada laga tandang kontra Manchester City. Courtois baru bisa tampil saat Chelsea melawat ke markas West Bromwich Albion, Minggu (23/8/2015).


Editor : Anju Christian Silaban
Sumber : Sky Sports


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X