Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ryan Putra, Kompetisi Terhenti Sedekah Tetap Jalan

By Tulus Muliawan - Sabtu, 27 Juni 2015 | 17:00 WIB
Ryan Putra Maylandu, tetap bersedekah mesku finansial terganggu karena kompetisi terhenti.
Sahlul Fahmi/JUARA.net
Ryan Putra Maylandu, tetap bersedekah mesku finansial terganggu karena kompetisi terhenti.

Sebagian rejeki yang kita dapat adalah rejeki orang lain. Pemikiran inilah yang dimiliki oleh penyerang Persatu Tuban, Ryan Putra Maylandu.

Karena pemikiran itulah, Ryan selalu menyisihkan sebagian rejeki yang didapatnya untuk diberikan kepada kaum dhuafa. Kebiasaan berbagi tersebut menurut Ryan telah diajarkan oleh kedua orangtuanya sejak dirinya masih kecil. Tak heran jika kebiasaan tersebut terbawa hingga Ryan dewasa.

“Orang tua saya selalu mengajarkan kepada saya bahwa tangan di atas itu lebih baik dari pada tangan yang di bawah. Maksudnya jika ingin menjadi orang baik, maka rajinlah bersedekah,” kata pemain berusia 23 tahun itu.

Ramadan bagi Ryan adalah sebuah momentum yang sangat bagus untuk meningkatkan ibadah serta amalan baik lainnya, salah satunya yakni bersedekah. Meski diakui bahwa finansial Ryan sendiri sedang terganggu akibat mandeknya kompetisi, namun hal itu tak menyurutkan niat Ryan untuk tetap bersedekah.

“Jika saya mendapatkan rejeki, hal yang utama dilakukan adalah bersedekah. Sebab, bersedekah itu sebenarnya bukan mengurangi harta yang kita miliki. Namun, sesungguhnya dengan bersedekah Tuhan akan menambah rejeki kita di kemudian hari,” jelas pemain yang berulang tahun pada 8 Mei ini.


Editor : Sahlul Fahmi
Sumber : juara.net


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X