Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Menang di Uji Coba, Van Gaal Mantap Pakai 4-2-3-1

By Theresia Simanjuntak - Rabu, 22 Juli 2015 | 22:20 WIB
Louis van Gaal
Stephen Lam/MUFC
Louis van Gaal

Tur pramusim 2015 di Amerika Serikat masih berjalan positif bagi Manchester United dari segi hasil pertandingan melawan rival-rival uji coba.

Setelah mengalahkan Club America 1-0 pada Sabtu (18/7), Setan Merah menekuk San Jose Earthquakes 3-1, Rabu (22/7). Juan Mata (32'), Memphis Depay (37'), dan Andreas Pereira (61') adalah para pencetak gol United. Sementara Fatai Alashe (42') satu-satunya pengukir gol tim tuan rumah.

Ada benang merah yang menghubungkan dua gim persahabatan ini. Manajer United, Louis van Gaal tampaknya sedang menguji formasi 4-2-3-1.

Baik kontra Club America maupun San Jose, United menerapkan pola tersebut. Bahkan, 11 pemain yang turun melawan San Jose di babak I identik dengan skuat versus Club America.

Skema 4-2-3-1 bukan hal baru bagi United era Van Gaal. Namun, pola tersebut bukan favorit Van Gaal di 2014/15 berhubung pelatih asal Belanda itu lebih senang menggunakan skema 3-5-2, 4-3-1-2, atau 4-1-4-1.

Menurut Who Scored, Manchester United menggunakan formasi 4-2-3-1 dua kali pada 2014/15. Semua laga tersebut berakhir kemenangan bagi Setan Merah.

Selengkapnya di Harian BOLA edisi Kamis, 23 Juli 2015


Editor : Theresia Simanjuntak
Sumber : Harian BOLA edisi Kamis (23 Juli)


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X