Manajer Chelsea, Jose Mourinho, memastikan bahwa tidak akan ada lagi pemain yang datang ke klubnya musim panas ini. Meski demikian, The Special One menolak untuk mengesampingkan upaya mendatangkan John Stones dari Everton.
Chelsea terbilang pasif dalam bursa transfer musim panas ini. Tercatat, hingga saat ini, mereka hanya mendatangkan Asmir Begovic dan Radamel Falcao.
The Blues juga melepas Petr Cech ke Arsenal, Filipe Luis ke Atletico Madrid, dan Didier Drogba yang kontraknya tidak diperpanjang. Selebihnya, skuat Chelsea musim ini tidak jauh berbeda dengan edisi sebelumnya saat memenangi Premier League 2014-15.
"Apa yang terjadi ya terjadilah. Tetapi, saya tidak ingin kehilangan waktu saya hanya untuk berpikir soal bursa transfer," kata Mourinho seperti dikutip The Express.
"Bagi saya, bursa transfer sudah selesai. Saya tidak suka melakukan pembelian pemain saat kompetisi sudah dimulai. Saya tahu memang masih terbuka, saya tahu klub bisa membeli atau menjual, tetapi saya tidak suka hal itu," jelas Mourinho.
Penyataan Mourinho mungkin mengacu pada keinginan Chelsea pada John Stones. Tampaknya, bek muda Everton itu menjadi pemain terakhir yang akan diboyong Chelsea sebelum musim baru dimulai.
"Sebagai pelatih saya berpikir tentang pemain saya, skuad saya, dan saya tidak ingin berpikir tentang transfer. Klub dan pemain membutuhkan waktu tenang dan menghormati mereka saat kompetisi dimulai," tegas The Special One.
Editor | : | Zulfirdaus Harahap |
Sumber | : | The Express |
Komentar