Setelah selesai membela Brasil di Copa America 2015 di Cile, Neymar Junior dikabarkan akan segera mendapatkan kontrak baru. Pemain berusia 24 tahun itu pun dikabarkan akan mendapatkan kenaikan gaji yang sangat besar.
Neymar yang saat ini memiliki gaji sebesar sembilan juta euro per musim dikabarkan akan segera memiliki kenaikan upah menjadi 12 juta euro per tahun. Kenaikan sebesar 33 persen ini membuatnya memiliki gaji yang lebih besar dari Luis Suarez.
Seperti yang dikabarkan oleh Sport, Neymar telah menyetujui perpanjangan kontrak dari Barcelona ini sejak Maret 2015 lalu. Mantan pemain Santos ini akan segera menjadi pemain dengan gaji tertinggi kedua setelah Lionel Messi dengan 20 juta euro per tahunnya.
Di musim keduanya bersama Barcelona, Neymar berhasil mencetak 39 gol dalam di sepanjang musim dan memiliki peran penting dalam meraih tiga gelar sekaligus. Penampilan andalan utama timnas Brasil itu juga tetap terjaga bersama Selecao di Copa America dengan satu gol dan assist-nya untuk membawa negaranya berhasil mengalajhkan Peru dengan skor 2-1 di laga pembuka Grup C.
Editor | : | Verdi Hendrawan |
Sumber | : | Sport |
Komentar