Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Setelah FIGC, FA Dukung Platini Gantikan Blatter

By Verdi Hendrawan - Kamis, 30 Juli 2015 | 07:29 WIB
Greg Dyke (kanan) dan Michel Platini
The FA/Getty Images
Greg Dyke (kanan) dan Michel Platini

Setelah Presiden Federasi Sepak Bola Italia (FIGC), Carlo Tavecchio, mengungkapkan bahwa mereka akan mendukung Michel Platini sebagai presiden FIFA yang baru, kini Ketua Federasi Sepak Bola Inggris (FA), Greg Dyke, mengungkapkan hal yang sama.

Majunya Platini sebagai calon presiden FIFA menggantikan Sepp Blatter yang memutuskan penanggalkan jabatannya hanya beberapa hari setelah memenangkan pemilihan, mendapat respon positif. Mantan pemain Juventus yang kini menjabat sebagai Presiden UEFA itu kini menjadi salah satu calon paling favorit.

Platini telah berjanji untuk mengembalikan martabat FIFA di mata dunia. Dalam surat yang telah ia kirim ke 209 federasi negara anggota FIFA pada, Rabu (29/7/2015), Platini telah menyerukan reformasi mendesak untuk memperbaiki wajah induk sepak bola tertiggi di dunia itu atas dua investigasi dugaan kasus korupsi sebelumnya.

"Kami mendukung pencalonan Michel Platini. Kami memiliki hubungan yang baik dengan dia dan berharap dia bisa mendapatkan dukungan global yang diperlukan untuk memimpin FIFA dalam periode paling sulit dalam sejarah," kata Dyke kepada Sky Sports.

"Kami paham akan ada beberapa calon muncul. Namun, kita tidak boleh meremehkan bagaimana cara seseorang memimpin sebuah organisasi yang sudah begitu tercemar. Seluruh struktur FIFA harus ditinjau ulang dan diubah secara mendasar," lanjutnya.

Hal ini juga disampaikan Dyke karena didorong oleh fakta bahwa Platini telah banyak mendukung sepak bola Inggris. Ia pun berharap bisa mebih banyak berdiskusi di masa depan mengenai kemajuan sepak bola, baik di Inggris dan seluruh dunia.

"Mr Platini telah banyak mendukung sepak bola Inggris, paling tidak ketika ia mengunjungi St George Park pada musim gugur lalu di mana kami berbicara panjang lebar tentang permainan di negeri ini, liga yang kuat, klub-klub besar, dan penggemar yang fantastis," ungkap Dyke.

"Kami juga terus berdiskusi dengan dia di tengah kekhawatiran kami tentang berkurang kesempatan bermain bagi pemain lokal. Kami sangat senang Platini telah memutuskan untuk maju sebagai kandidat dan kami akan mendukung dia," tutupnya.


Editor : Verdi Hendrawan
Sumber : Sky Sports


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X