Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Matthaeus: Schweinsteiger Mulai Menurun di Bayern

By Firzie A. Idris - Minggu, 2 Agustus 2015 | 16:03 WIB
Lotthar Matthaeus
Getty Images
Lotthar Matthaeus

Legenda Bayern Muenchen, Lothar Matthaeus, mengungkapkan bahwa ia bisa melihat kenapa pelatih FC Bayern, Pep Guardiola, berani melepas Bastian Schweinsteiger ke Manchester United. Menurutnya, dalam konferensi pers di Westhafen Event and Convention Center, Berlin, yang juga dihadiri JUARA.net, Matthaeus beranggapan bahwa Bastian sudah mulaih "habis".

Laporan Beri Bagja dari Berlin, Jerman

Matthaeus berbicara dalam acara peresmian kerja sama Badan Liga Jerman (DFL) dengan FOX International Channels (FIC) pada Sabtu (1/8/2015).

Menurut Matthaeus, ia bisa mengerti dengan jelas kenapa Guardiola tak lagi mempertahankan sang gelandang tangguh. "Basti tidak menampilkan performa seperti biasa dalam beberapa laga terakhirnya bersama Muenchen. Pep menemukan sesuatu yang membuat dia tak ingin bermain," ujar Matthaeus.

Sang legenda mengatakan bahwa Guardiola sebenarnya mendukung Schweinsteiger 100 persen, tapi usia sang gelandang yang telah 31 tahun membuat Matthaeus berpikir wajar apabila sang pelatih menginginkan penyegaran dengan mendatangkan Arturo Vidal dari Juventus.

Akan tetapi, Mattheus juga berpikir bahwa Schweinsteiger akan membuktikan diri di Premier League sebagus mungkin. "Dia ingin bermain dalam dua-tiga tahun ke depan dengan sekuat tenaga dan membuktikan secara maksimal bahwa ia masih yang terbaik di posisinya," tuturnya lagi.


Editor : Beri Bagja
Sumber :


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X