Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tanpa Messi-Neymar Barcelona Dikalahkan Man United

By Wisnu Nova Wistowo - Minggu, 26 Juli 2015 | 05:05 WIB
Manchester United mengalahkan Barcelona dengan skor 3-1
Getty Images
Manchester United mengalahkan Barcelona dengan skor 3-1

Manchester United mengalahkan juara bertahan Liga Champion, Barcelona dengan skor 3-1 di ajang International Champions Cup di Levi Stadium, California, Minggu (26/7) dini hari WIB. Wayne Rooney, Jesse Lingard, dan Adnan Januzaj merupakan dua pencetak gol kemenangan Setan Merah, sedangkan satu gol balasan Barcelona ditorehkan Rafinha.

Di pertandingan ini Barcelona tidak bisa diperkuat dua megabintang Lionel Messi dan Neymar. Keduanya masih menjalani masa liburan usai berkiprah di ajang Copa America 2015.

Kendati demikian, Blaugrana tetap bisa mendominasi jalannya pertandingan melawan Manchester United. Baru tiga menit laga bergulir, pasukan Luis Enrique nyaris membuka keunggulan andai tendangan bebas Luis Suarez tidak membentur tiang gawang.

Kagagalan tersebut seolah menjadi pertanda buruk bagi Barcelona. Benar saja, pada menit ke-8 justru Man United yang berhasil mencetak gol.

Bermula dari sepak pojok yang dilepaskan Ashley Young, Wayne Rooney berada di posisi tepat untuk bisa menyambut umpan Young. Dengan sentuhan kepala Rooney melesakkan bola ke dalam gawang Marc-Andre Ter Stegen. Skor 1-0 keunggulan United bertahan hingga jeda.

Di babak kedua The Red Devils melakukan pergantian pemain besar-besaran pada menit ke-63 dan 64. Satu menit kemudian pemain yang baru masuk, Jesse Lingard berhasil menggandakan keunggulan United memanfaatkan umpan silang Tyler Blackett.

Barcelona akhirnya bisa mencetak gol balasan pada menit ke-90. Rafinha mencetak gol indah dengan melepaskan tembakan voli usai menerima umpan silang dari Sergi Roberto.

Akan tetapi, hanya berselang satu menit dari gol tersebut pasukan Louis van Gaal mencetak gol ketiga. Gol yang memastikan kemenangan 3-1 Manchester United atas Barcelona ini dicetak Adnan Januzaj.


Editor : Wisnu Nova Wistowo
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X