Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Presiden Sampdoria Terang-terangan Dekati Montella

By Verdi Hendrawan - Sabtu, 23 Mei 2015 | 16:01 WIB
Vincenzo Montella
FILIPPO MONTEFORTE/Getty Images
Vincenzo Montella

Setelah Direktur Olah Raga Sampdoria, Carlo Osti, dikabarkan mendekati Walter Zenga sebagai calon pelatih baru, kini Presiden Massimo Ferrero justru terlihat mendekati pelatih lain.

Seperti yang dikabarkan oleh Tuttosport, pada Jumat (22/5) malam waktu setempat, Ferrero terlihat sedang berada di kota Florence. Ia terlihat sedang makan malam bersama pelatih Fiorentina, Vincenzo Montella.

Hal tersebut dilakukan sebagai bagian dari penjajakan yang dilakukan oleh Ferrero untuk mencarikan pelatih baru bagi tim. Pelatih berusia 40 tahun itu tengah dipersiapkan sebagai pengganti Sinisa Mihajlovic yang kemungkinan akan hengkang.

Sebenarnya Sampdoria tidak ingin Mihajlovic pergi setelah berhasil membawa Il Samp mampu bersaing di papan atas klasmen Serie A di musim ini. Namun, prestasi tersebut telah menarik minat banyak klub besar untuk memiliki jasanya yang membuat Blucerciati harus berjaga-jaga.

Masa depan Montella saat ini juga sedang mengambang bersama Fiorentina. Jika Sampdoria gagal memiliki mantan striker AS Roma itu, Il Samp dapat beralih ke pelatih Empoli, Maurizio Sarri, sebagai opsi berikutnya.


Editor : Verdi Hendrawan
Sumber : Tuttosport


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X