Queens Park Ranges dipastikan tidak memperpanjang kontrak pemain pinjaman dari Juventus, Mauricio Isla. Usai membela tim nasional Cile di Copa America 2015, Isla akan kembali ke kota Turin tetapi hanya untuk sementara.
Berdasarkan kabar yang dirilis situs Football Italia, bek kanan berusia 27 tahun ini kemungkinan besar akan bergabung dengan Sevilla. Kedua klub bakal menggelar negosiasi dalam waktu dekat.
Sevilla siap menyodorkan tawaran senilai delapan juta euro (118,7 miliar rupiah) guna mendapatkan Isla. Angka tersebut sebenarnya masih di bawah harga yang telah dipatok pihak Juventus, yaitu 10 juta euro (148,5 miliar rupiah).
Isla memulai karier di Serie A bersama Udinese pada 2007. Ia bergabung dengan Juventus pada 2012.
Editor | : | Wieta Rachmatia |
Sumber | : | Football Italia |
Komentar