Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Inter Buka Akademi di Tiongkok

By Firzie A. Idris - Rabu, 22 Juli 2015 | 23:49 WIB
Erick Thohir berada di Tiongkok dalam peresmian Inter Academy
Inter.it
Erick Thohir berada di Tiongkok dalam peresmian Inter Academy

Saat ini Inter berada di Tiongkok guna menjalani persiapan musim anyar. Mereka baru saja kalah 0-1 dari Bayern Muenchen pada Senin (21/7). 

nter dijadwalkan menghadapi Milan pada 25 Juli dan Madrid (27/7). 
Di sela-sela masa persiapan itu, manajemen klub membuat sebuah keputusan besar. Tim Biru-Hitam membuka Inter Academy di Shanghai.
Fase awal pembangunan akademi tersebut adalah 30 pusat latihan dengan target 100 sekolah sepak bola pada akhir tahun ini.
Presiden Erick Thohir, Wakil Presiden Javier Zanetti, CEO Michael Bolingbroke, serta Mauro Icardi datang ke acara peresmian kerja sama tersebut pada Selasa (217).
“Hari ini sangat signifikan buat kami karena menjadi awal proyek akademi di Shanghai. Saya ingin berterima kasih pada publik Tiongkok karena mereka selalu membuat kami merasa seperti di rumah,” ucap Zanetti di situs klub.
Sebelum di Tiongkok, proyek Inter Academy  sudah dibuka di Jepang, Amerika Serikat dan Arab Saudi. Jadi, kapan Inter Academy dibuka di Indonesia, Pak Presiden? 

Inter dijadwalkan menghadapi Milan pada Sabtu, 25 Juli, dan Madrid pada Senin (27/7). 

Di sela-sela masa persiapan itu, manajemen klub membuat sebuah keputusan besar. Tim Biru-Hitam membuka Inter Academy di Shanghai.

Fase awal pembangunan akademi tersebut adalah 30 pusat latihan dengan target 100 sekolah sepak bola pada akhir tahun ini.

Presiden Erick Thohir, Wakil Presiden Javier Zanetti, CEO Michael Bolingbroke, serta Mauro Icardi datang ke acara peresmian kerja sama tersebut pada Selasa (217).

“Hari ini sangat signifikan buat kami karena menjadi awal proyek akademi di Shanghai. Saya ingin berterima kasih pada publik Tiongkok karena mereka selalu membuat kami merasa seperti di rumah,” ucap Zanetti di situs klub.

Sebelum di Tiongkok, proyek Inter Academy  sudah dibuka di Jepang, Amerika Serikat dan Arab Saudi. Jadi, kapan Inter Academy dibuka di Indonesia, Pak Presiden? 


Editor : Anggun Pratama
Sumber : Inter.it


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X