Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Djokovic Berburu Kado Ultah Pernikahan Terindah

By Tulus Muliawan - Sabtu, 11 Juli 2015 | 08:30 WIB
Novak Djokovic dan Jelena Ristic, baru merayakan ulang tahun pernikahan yang pertama.
Jamie McCarthy/Getty Images
Novak Djokovic dan Jelena Ristic, baru merayakan ulang tahun pernikahan yang pertama.

Ambisi Novak Djokovic untuk meraih gelar ketiga di ajang tenis Wimbledon semakin dekat dengan kenyataan. Bintang tenis Serbia itu melangkah ke final usai menundukkan Richard Gasquet di babak semifinal, Jumat (10/7/2015).

Selain mengejar titel ketiga, Djokovic juga punya ambisi lain di final Wimbledon tahun ini. Ia berambisi mengalahkan Roger Federer dan memberikan kado ulang tahun pernikahan terindah kepada sang istri, Jelena Ristic.

Lewat akun Instagram pribadinya, Djokovic berbagi kebahagiaan dengan sang istri dan juga para fans. Petenis dengan sapaan akrab Nole itu memajang foto bersama sang istri untuk merayakan satu tahun pernikahan mereka.

"Ada banyak hal yang patut dirayakan malam ini. Salah satu yang terpenting adalah ulang tahun pertama pernikahan saya dengan istri! Hari ini adalah ulang tahun pertama pernikahan kami setelah 10 tahun bersama," tulis Djokovic.

Upacara pernikahan Novak Djokovic dan Jelena Ristic digelar secara tertutup di resor mewah Sveti Stefan di Laut Adriatik, Montenegro. Pernikahan itu digelar tepat pada 10 Juli 2014 setelah Djokovic dan Ristic menjalin asmara selama 10 tahun.

Kemewahan acara pernikahan Djokovic menjadi perhatian dunia. Bahkan Majalah Hello yang hadir dengan tiga bahasa (Spanyol, Inggris, Meksiko) menjadikan berita pernikahan Djokovic-Ristic sebagai pembahasan khusus di halaman muka.


Editor : Tulus Muliawan
Sumber : Instagram


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X