Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hidup Sehat Tanpa Pasta-Daging ala Aguero

By Ade Jayadireja - Selasa, 19 Mei 2015 | 17:13 WIB
Sergio Aguero
Getty Images
Sergio Aguero

Selain latihan teratur, asupan makanan juga perlu diperhatikan oleh para pesepak bola agar tampil maksimal di atas lapangan. Itulah yang dilakukan striker Manchester City, Sergio Aguero.

Aguero cukup sering dibekap cedera pada musim kompetisi 2014/15. Ia sempat absen beberapa kali akibat masalah lutut dan punggung.

Sejak saat itu, Aguero mulai mengganti menu dietnya. Ia tak lagi mengkonsumsi pasta, gula, dan daging.

Diakui Aguero, dirinya terasa lebih fit semenjak menerapkan gaya hidup sehat.

"Saya butuh gaya hidup sehat," tutur eks ujung tombak Atletico Madrid itu.

"Saya pergi ke dokter di Italia dan dia memeriksa semua hal. Saya harus mengganti beberapa hal. Tidak ada lagi pasta, gula, dan daging yang biasanya sering saya makan karena daging di Argentina sangat enak," imbuhnya.

Aguero menjadi senjata andalan City di EPL musim ini. Ia bercokol di puncak daftar top skor dengan 25 gol.


Editor : Ade Jayadireja
Sumber : Daily Mail


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X