Pemilik klub Nahusam FC, Nabil Husain, mengaku mengusung sejumlah misi ke Makassar. Selain menghibur publik sepak bola Makassar dengan mendatangkan sederet bintang LSI, mereka juga mengusung misi sosial di Liga Ramadhan (LR).
"Saya sudah bilang ke pemain, bila Nahusam juara di LR 2015, maka hadiah uangnya kami serahkan ke panti asuhan," ujar Nabil, yang juga bos Pusamania Borneo FC kepada Juara.net, Kamis (9/7/2015).
Panpel LR 2015 menyediakan hadiah uang sebesar 25 juta rupiah kepada tim juara. Nabil mengaku skuatnya sangat nyaman berada di Makassar.
Kondisi ini membuat Nabil berharap Nahusam bisa melangkah sampai partai puncak yang digelar pada 16 Juli di Stadion Andi Mattalatta Mattoangin.
"Selain itu, saya dan tim pencari pemain Borneo FC juga ingin memantau pemain untuk proyeksi skuat musim depan," jelas Nabil.
Untuk tugas ini, Nabil memercayai Jaino Matos, eks pelatih Persib U-21, sebagai ketua tim pemantau.
Ambisi Nasuham untuk menjadi juara diprediksi tidak mudah terwujud. Sebeb, mereka harus menghadapi Mitra Variasi pada babak 16 besar.
Nasuham akan bertemu tim yang diperkuat Iqbal Samad, Kurniawan Karman (PSM), dan Ali Khaddafi pada Sabtu (11/7/2015).
Jika lolos ke babak delapan besar, mereka bisa berhadapan dengan Putra Banca yang bermaterikan mayoritas pemain PSM dengan komando Syamsul Chaeruddin.
Putra Banca dijagokan lolos ke perempat final karena hanya akan menghadapi tim non unggulan, Emmy Saelan, di babak 16 Besar.
Editor | : | Abdi Satria |
Sumber | : | juara.net |
Komentar