Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Paulo Sousa Resmi Gantikan Posisi Montella

By Firzie A. Idris - Kamis, 18 Juni 2015 | 06:24 WIB
Paulo Sousa
Francisco Leong/Getty Images
Paulo Sousa

Fiorentina akhirnya berhasil mendapatkan Paulo Sousa untuk menempati posisi pelatih tim yang ditinggal Vicenzo Montella. La Viola pun tidak perlu mengeluarkan dana kompensasi kepada FC Basel, klub sang pelatih sebelumnya.

Setelah melakukan negosiasi selama satu pekan, Basel akhirnya setuju untuk melepas Sousa ke Fiorentina secara gratis. Kubu Swiss tersebut setuju untuk mengakhiri kontrak pelatih asal Portugal tersebut atas kesepakatan bersama pada Rabu malam (17/6/2015). Sejatinya, kontrak sang pelatih baru akan pada Juni 2017.

Basel memilih untuk melepas Sousa karena ia sudah tidak lagi memiliki komitmen menangani tim yang ia tangani sejak Juni 2014 tersebut.

Seperti yang dikabarkan oleh Football Italia, Sousa yang sebelumnya sudah dijanjikan posisi sebagai pelatih Fiorentina dikabarkan akan segera diperkenalkan pada Kamis (18/6/2015) waktu setempat. Dia menggantikan Montella yang dipecat setelah menolak untuk berkomitmen ke La Viola untuk menghadapi musim depan.

Belum diketahui durasi kontrak Sousa dan gaji yang akan ia terima bersama Fiorentina. Menurut kabar yang beredar, mantan manajer Leicester City itu telah menyetujui perjanjian kerja selama dua musim.


Editor : Verdi Hendrawan
Sumber : Football Italia


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X