Trio Timnas U-23, Muchlis Hadi Ning Syaifulloh, Paulo Sitanggang, dan Agung Prasetyo, gagal memenangkan tim OTP 37 di Liga Ramadan Makassar.
Tampil bersama Zulham Zamrun (Persipura), Maldini Pali (PSM), dan Faturrahman (Sriwijaya FC), ketiganya justru dipermalukan Bank Sulselbar Syariah 0-2 di Lapangan Hasanuddin, Jumat (26/06/2015).
Padahal, Bank Sulselbar hanya mengandalkan Ahmad Rajendra Paturusi, eks jangkar timnas U-19B yang musim lalu bermain di Persib U-21.
"Inilah uniknya Liga Ramadan. Materi bintang bukan jaminan meraih kemenangan. Kami mengandalkan kekompakan dan motivasi," ujar Ari Hidayat, pelatih Bank Sulselbar Syariah, usai pertandingan.
Beruntung pada pertandingan lainnya, pesaing OTP, Dottoro FC, ditahan imbang 2-2 oleh Glory FC. OTP pun lolos ke 16 Besar mendampingi Bank Sulselbar dengan poin empat. Bank Sulselbar lolos sebagai juara Grup C.
Pelatih OTP 37, Isnan Ali, mengakui lawan bermain efektif untuk meraih kemenangan. "Kami unggul dalam penguasaan bola tapi mereka bisa mencetak dua gol lewat serangan balik."
Isnan tetap optimistis menatap persaingan di babak 16 Besar. Khaka FC yang tampil sebagai juara Grup D berpeluang besar menjadi lawan OTP 37.
Perjuangan OTP dipastikan tidak mudah karena Khaka FC diperkuat tiga pemain asing Ronald Fagundez, Mario Costas, dan Evandro, plus Aditya Putra Dewa (PSM).
"Kita lihat saja nanti. Kami berharap keberuntungan memihak OTP pada pertandingan mendatang," ujar Isnan.
Editor | : | Abdi Satria |
Sumber | : | juara.net |
Komentar