Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gaji Tertunda, Pedro Javier Bertahan di Surabaya

By Tulus Muliawan - Selasa, 23 Juni 2015 | 13:00 WIB
Pedro Javier, belum kembali ke negaranya Paraguay.
Sahlul Fahmi/BOLA
Pedro Javier, belum kembali ke negaranya Paraguay.

Striker asing Persela, Pedro Javier, masih memilih tinggal di Indonesia. Alasan pemain asal Paraguay tersebut tak lain karena hak dirinya masih ada yang belum dipenuhi oleh manajemen Laskar Jaka Tingkir tersebut.

Pedro memilih tetap tinggal di salah satu apartemen di Surabaya hingga mendapatkan satu bulan gaji yang belum diterimanya. Pedro menyatakan bahwa selain dirinya, dua pemain asing lainnya yakni Balsa Bozovic dan David Pagbe, juga bernasib sama sepertinya.

Berbeda dengan Pedro, Balsa memilih untuk pulang ke negaranya karena ada urusan keluarga. Pedro mengaku agak kesal dengan sikap manajemen yang hingga kini masih menggantung sisa gajinya selama sebulan.

“Kami masih belum menerima gaji sebulan, tetapi saya tidak akan sebutkan berapa nilaianya. Yang jelas uang tersebut sangat berarti sebagai bekal saya pulang ke Paraguay,” ucap pemain yang pernah membela Persija tersebut.

Kekesalan Pedro semakin bertambah karena dirinya mendengar semua pemain lokal telah mendapatkan hak penuh sebelum pemain dipulangkan pada pertengahan Mei 2015 lalu.

“Kenapa begitu, kami juga bekerja seperti mereka, tetapi kenapa mereka sudah dilunasi sementara kami belum. Terus terang ini mengecewakan saya,” keluh Pedro.


Editor : Sahlul Fahmi
Sumber : juara.net


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X