baru ini buka suara perihal kondisi mantan klubnya dan Barcelona.
Melalui situs Goal, Butragueno memuji skuad Barcelona sebagai pemain-pemain bertalenta. Secara individu, tak ada pemain yang lebih baik dari penghuni Camp Nou di panggung Primera Division.
“Masalahnya, mereka harus kembali bermain sebagai tim,” ujar Butragueno, yang tak habis pikir kenapa Barcelona hanya sanggup mendapat satu poin dari tiga partai away terakhir, kalah 1-3 dari Villarreal, seri 1-1 di Valladolid, dan tumbang 0-2 di Getafe.
Tentu saja pemilik julukan El Buitre alias Si Burung Nasar itu juga mengomentari performa Madrid. Katanya, “Mereka punya ciri khas tak ingin kalah. Saya suka gaya Madrid saat mengalahkan Mallorca, punya karakter dan penuh semangat untuk menepis ketertinggalan.”
Siapa jagoan Butragueno menjuarai kompetisi 2007/08? Wajar ia menyebut Madrid. “Mereka pernah punya masalah, tapi tetap bersatu. Ini faktor penting yang akan membawa Madrid menjadi juara.”
Mari tunggu kebenaran analisis El Buitre.
(Penulis: Weshley Hutagalung)
Editor | : | Caesar Sardi |
Sumber | : | Jumat 16 November 2007, BOLA Edisi No. 1.775 |
Komentar