Theo Walcott (18) bukan titisan Thierry Henry (30). Walau perjalanan karier dan gaya permainan keduanya serupa, striker belia milik Arsenal ini mengaku bosan dengan sikap publik yang selalu membandingkan dirinya dengan sang senior yang telah hijrah ke Barcelona tersebut.
“Sungguh luar biasa bisa berlatih dengan Henry dan mengambil sedikit ilmunya. Namun, saya pemain yang berbeda,” ungkap Walcott pada AFP.
“Publik selalu membandingkan saya dengan Thierry. Mulai dari gaya saya berlari hingga segalanya. Namun, saya selalu mengatakan saya akan menjadi pemain dengan ciri khas sendiri,” lanjut remaja bernama lengkap Theo James Walcott tersebut.
Meski begitu, Walcott tetap mengklaim sebagai penggemar berat Henry. “Penampilan Henry bersama Barcelona sungguh brilian. Saya mengharapkan yang terbaik untuknya,” ucap pemain termuda yang memperkuat tim nasional Inggris, yaitu pada usia 17 tahun dan 75 hari, itu.
(Penulis: Wieta Rachmatia)
Editor | : | Caesar Sardi |
Sumber | : | BOLA Edisi No. 1.770, Selasa 30 Oktober 2007 |
Komentar