Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Umuh Usul Agar PSSI Gelar KLB Secepatnya

By Suryo Wahono - Selasa, 2 Juni 2015 | 23:00 WIB
Umuh Muchtar, Manajer Persib.
Erwin Snaz/Bolanews
Umuh Muchtar, Manajer Persib.

Jatuhnya sanksi dari FIFA terhadap PSSI membuat prihatin manajer Persib, Umuh Muchtar. Ia pun mengusulkan kepada PSSI untuk secepatnya menggelar kembali Kongres Luar Biasa (KLB) agar FIFA mencabut hukuman itu dan persepakbolaan Indonesia normal lagi.

"Sekarang Indonesia sudah dibanned oleh FIFA. Untuk menyelesaikan kisruh ini, secara pribadi menurut saya lebih baik adakan lagi kongres luar biasa yang murni," ujar Umuh.

Ia mengaku mengusulkan KLB ulang tanpa tendensi apa-apa. Apalagi politik. Tujuannya hanya semata-mata supaya permasalahannya segera selesai.

Umuh juga akan berinisiatif segera mengumpulkan 18 klub peserta kompetisi Liga Super Indonesia untuk konsolidasi dan mengusulkan Bandung sebagai tuan rumah pertemuan tersebut.

"Saya akan bicara dengan kawan-kawan (18 klub). Kalau semua setuju, tempatnya di Bandung. Selain netral, di sini suasanyanya dijamin kondosif, bebas dari orang-orang yang punya kepentingan. Saya tidak berpolitik dan tidak berpartai. Di sepak bola semua warna ada," kata Umuh.


Editor : Budi Kresnadi
Sumber : Bolanews


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X