Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Wolfsburg Berambisi Cetak Sejarah di Markas Inter

By Verdi Hendrawan - Kamis, 19 Maret 2015 | 22:10 WIB
Wolfsburg, siap tampil mati-matian di Inter.
Dennis Grombkowski/Getty Images
Wolfsburg, siap tampil mati-matian di Inter.

Wolfsburg akan tampil di Giuseppe Meazza dengan kekuatan penuh. Keadaan ini membuat pasukan Die Wolfe optimistis bisa melangkah ke babak perempat final dan mengulang pencapaian terbaik yang pernah diraih pada Liga Europa 2009/10.

Selain bermodal kemenangan 3-1 di leg pertama, tim hijau-putih juga tak terkalahkan dalam tiga laga tandang terakhir di kompetisi Eropa. Mereka mengemas dua kemenangan dan satu laga lainnya berakhir imbang.

"Kami membuat sejumlah kesalahan pada laga pertama sehingga Inter bisa mencetak gol cepat. Namun, tim saya patut dipuji karena mereka bermain luar biasa. Kami akan memanfaatkan pengalaman ini untuk meraih kemenangan di laga kedua," ujar Dieter Hecking, pelatih Wolfsburg.

"Kami juga mencatatkan hasil positif di Bundesliga, jadi saya rasa akan sangat waspada. Kami sangat menaruh hormat terhadap Inter. Mereka adalah tim hebat, pertahanan mereka juga sangat solid. Kami punya harapan besar untuk memetik kemenangan dan maju ke babak perempat final," kata Hecking.


Editor : Tulus Muliawan
Sumber : UEFA


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X