Musim ini, Juventus berpeluang mengikuti jejak Internazionale 2009/10 meraih trigelar dalam semusim.
Jika sanggup mengalahkan Barcelona dalam final Liga Champion di Berlin, Sabtu (6/6), Juventus akan menjadi tim Italia kedua setelah Inter yang meraih treble dalam satu periode kompetisi. Kedua tim boleh berseteru sengit di Italia, tapi Juve sah-sah saja berharap tuah yang dialami Inter lima tahun silam bekerja pula bagi mereka.
Sejak pasukan Massimiliano Allegri melangkah ke perempat final, media Negeri Piza ramai mengulas berbagai kesamaan yang menghiasi perjalanan Inter 2009/10 dengan Juve 2014/15 menuju treble.
Kemiripan paling mencolok barangkali ialah fakta bahwa final Liga Champion di kedua musim itu mempertemukan dua tim super yang berpeluang menutup kompetisi dengan raihan trigelar.
Ya, Juve dan Barcelona sudah mengamankan sepasang gelar domestik di kabinet trofi mereka. Juventus lebih dulu menjuarai Serie A dan Coppa Italia, sedangkan Barca tersenyum dengan titel kampiun La Liga dan Copa del Rey dalam dekapan. Situasi sama terjadi menjelang final LC 2010. Inter dan Bayern Muenchen melangkah ke partai puncak berbekal dua gelar di pentas domestik.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | La Gazzetta dello Sport. |
Komentar