Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Newcastle Lepas Gutierrez-Taylor via Telepon

By Theresia Simanjuntak - Selasa, 2 Juni 2015 | 22:56 WIB
Jonas Gutierrez
Stu Forster/Getty Images
Jonas Gutierrez

Keputusan Newcastle tidak memperpanjang kontrak Jonas Gutierrez dan Ryan Taylor menyisakan cerita lain yang lebih pilu.

Kedua pemain kesayangan fan Newcastle itu dilepas kubu The Magpies pada 29 Mei, hanya empat hari setelah Jonas mencetak gol versus West Ham guna menyelamatkan Newcastle dari jurang degradasi.

Gutierrez menyalahkan pemilik klub, Mike Ashley, atas perlakuan kurang menyenangkan yang ia terima.

Kini, giliran Taylor yang mengungkapkan kisah sedih di balik pemecatan keduanya.

Menurut Taylor, ia dan Jonas dilepas Newcastle lewat satu panggilan telepon di telepon selular milik Taylor! Yang menghubungi mereka adalah pelatih John Carver.

"Saya berbicara dengan Carver. Lalu, ia meminta saya untuk mengoper telepon kepada Jonas. Sulit dipercaya," kata Taylor kepada Sky Sports.

Selengkapnya di Harian BOLA edisi Rabu (3 Juni 2015)


Editor : Theresia Simanjuntak
Sumber : Harian BOLA edisi Rabu (3 Juni)


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X