Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kevin/Marcus Lolos, Angga/Ricky Terhenti

By Pipit Puspita Rini - Rabu, 3 Juni 2015 | 20:06 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, bertahan dari serangan ganda Taiwan, Lin Chia Yu/Hsiao-Lin Wu, pada babak pertama BCA Indonesia Open Superseries Premier 2015 di Istora, Senayan Jakarta. Marcus/Kevin menang 2
KOMPAS.COM/RODERICK ADRIAN MOZES
Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, bertahan dari serangan ganda Taiwan, Lin Chia Yu/Hsiao-Lin Wu, pada babak pertama BCA Indonesia Open Superseries Premier 2015 di Istora, Senayan Jakarta. Marcus/Kevin menang 2

Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, melangkah ke babak kedua BCA Indonesia Open Superseries Premier 2015 yang berlangsung di Istora Senayan Jakarta.

Bertemu pemain Taiwan, Lin Chia Yu/Hsiao Lin Wu, Rabu (3/6/2015), Marcus/Kevin menang dua gim langsung, 21-12, 21-14, dalam 26 menit.

Mereka kini menunggu lawan untuk dihadapi di babak kedua, yaitu pemenang antara pasangan Inggris, Andrew Ellis/Peter Mills dan senior mereka di pelatnas, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.

Pasangan Indonesia lainnya yang sukses melangkah ke babak kedua adalah Wahyu Nayaka Arya Pankaryanira/Ade Yusuf.

Sementara itu, dua pasangan langsung tersingkir di babak ini, yaitu Markis Kido/Agripinna Primarahmanto Putra dan Angga Pratama/Ricky Karanda Suwardi.

Kido/Agripinna tumbang di tangan unggulan pertama asal Korea Selatan, Lee Yong-dae/Yoo Yeon-seong, 21-14, 13-21, 14-21. Sementara Angga/Ricky klah 22-24, 11-21 dari pasangan Tiongkok, Fu Haifeng/Zhang Nan.


Editor : Pipit Puspita Rini
Sumber : kompas.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X