Queens Park Rangers akhirnya memberi kepastian akan masa depan manajer Chris Ramsey. Pria 53 tahun itu telah ditunjuk untuk terus mengarsiteki QPR meski terdegradasi dari Premier League.
Chris Ramsey mendapatkan kontrak permanen di Queens Park Rangers. Ramsey mendapatkan kontrak berdurasi tiga tahun di Loftus Road Stadium.
Sebelumnya, Ramsey ditunjuk untuk menjadi manajer interim QPR untuk menggantikan Harry Redknapp yang mengundurkan diri pada Februari silam. Namun, Ramsey tetap tak mampu menghindarkan The Hoops dari jurang degradasi.
"Saya menikmati waktu bertugas saya yang sementara itu, meskipun jalan musim ini sangat merosot, dan kami sekarang akan melihat ke depan untuk tantangan membangun kembali klub ini selama bertahun-tahun mendatang," kata Ramsey kepada situs resmi klub.
"Saya sepenuhnya menyadari betapa berartinya klub ini untuk pada pendukungnya dan saya berniat melakukan segalanya untuk membangun sebuah tim QPR mereka yang dapat dibanggakan," jelas manajer berpaspor Inggris itu.
Editor | : | Zulfirdaus Harahap |
Sumber | : | qpr.co.uk |
Komentar