Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Klub Spanyol Ini Bernafsu Kejar Posisi Tiga

By Indra Citra Sena - Rabu, 4 Maret 2015 | 00:30 WIB
Nuno Espirito Santo, berkeyakinan Valencia bisa menempati posisi yang lebih tinggi.
Jose Jordan/AFP
Nuno Espirito Santo, berkeyakinan Valencia bisa menempati posisi yang lebih tinggi.

Sedari awal musim, Valencia telah mencanangkan target menembus empat besar klasemen guna mengamankan tiket terakhir ke Liga Champion 2015/16. Belakangan, sasaran Los Murcielagos alias Si Kelelawar bergeser sedikit ke atas, yakni tiga besar.

Perubahan target Valencia dipengaruhi oleh hasil pertandingan pekan ke-25. Paco Alcacer dkk. sukses mengalahkan Real Sociedad 2-0, sedangkan Sevilla (peringkat ke-5) bermain imbang tanpa gol dengan Atletico Madrid (peringkat ke-3).

Dengan ini, jarak antara Valencia dengan Sevilla yang tadinya cuma lima poin melebar menjadi tujuh. Di sisi lain, kesenjangan dengan Atletico semakin tipis.

Valencia kini tinggal berselisih satu angka di bawah Atletico. Situasi ini jelas membuat pelatih Nuno Espirito Santo kian bersemangat mengantarkan klubnya naik satu peringkat dan menggusur sang jawara bertahan.  

Momentum untuk merealisasikan ambisi tersebut ada pada laga akhir pekan mendatang. Valencia bakal melawat ke markas Atletico, Vicente Calderon, Minggu (8/3).

“Sejujurnya saya menilai permainan Valencia semakin bagus dari hari ke hari. Kemenangan meyakinkan atas Sociedad telah menjelaskan banyak hal,” ujar Nuno seperti dikutip dari Super Deporte.

“Sekarang, kami harus beristirahat sejenak agar dapat memulihkan kondisi tubuh dan pikiran. Bertandang ke Calderon pekan depan bakal sulit, tapi melihat performa kontra Sociedad, saya berkeyakinan kami bisa terus melaju,” ujar Nuno lagi.

  


Editor : Indra Citra Sena
Sumber : Super Deporte


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X