Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Chamberlain Bidik Kemenangan di Old Trafford

By Firzie A. Idris - Jumat, 15 Mei 2015 | 19:07 WIB
Alex Oxlade-Chamberlain
Laurence Griffiths/Getty Images
Alex Oxlade-Chamberlain

Chamberlain, membidik kemenangan atas Manchester United di Old Trafford akhir pekan ini. Menurutnya, pasukan Gunners percaya diri melakoni laga tersebut karena pernah berjaya di Manchester.

Arsenal akan bertandang ke markas United untuk melakoni laga pekan ke-37 Premier League. Namun, Meriam London masih menyimpan satu laga sisa kontra Sunderland.

Setelah itu, Alexis Sanchez dll. akan menutup 2014/2015 di The Hawthorns, kandang West Bromwich Albion. Perjuangan klub asal London Utara itu belum usai mengingat mereka masih harus tampil melawan Aston Villa di final Piala FA pada 30 Mei nanti.

Oleh sebab itu, Oxlade-Chamberlain mengincar kemenangan atas United akhir pekan ini. Menurutnya, Arsenal memiliki motivasi lebih karena pernah mengalahkan United di Old Trafford di Piala FA musim ini.

"Anda pastinya akan mendapatkan kepercayaan dengan meraih kemenangan di Old Trafford. Stadion tersebut merupakan tempat yang sulit untuk mencatatkan kemenangan," kata Chamberlain kepada situs resmi klub.

"Minggu nanti akan menjadi pertandingan sulit namun kami bisa mengambil hal positif dari perjalanan terakhir kami di Piala FA saat menyingkirkan mereka. Kami akan fokus dan akan datang ke sana untuk meraih kemenangan," jelas Chamberlain.


Editor : Zulfirdaus Harahap
Sumber : arsenalfc.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X