Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Martapura FC Siap Mengundang Arema

By Tulus Muliawan - Rabu, 27 Mei 2015 | 11:00 WIB
Arema Cronus, mendapat undangan dari Martapura.
Iwan Setiawan/Bolanews
Arema Cronus, mendapat undangan dari Martapura.

ganjing sepak bola nasional. Ketika klub-klub profesional dari QNB League dan Divisi Utama dibubarkan, Ahmad Bustomi dkk. malah dapat tawaran laga persahabatan di beberapa kota. Imbasnya, tentu saja dompet mereka pun akan tetap terisi.

Setelah menerima undangan dari PSS Sleman dan Persis Solo, tampaknya anak asuh Suharno ini bakal terbang ke Kalimantan untuk dijamu Martapura FC dalam laga trofeo yang juga melibatkan PS Barito Putera.

"Tim Martapura FC tak dibubarkan, meski keadaan sepak bola nasional tak kondusif. Ada empat pemain yang mengundurkan diri karena alasan pribadi. Tapi tak mengurangi tekad kami untuk mempertahankan tim ini," kata M. Hilman, Ketum Martapura FC.

"Makanya, kami akan menggelar turnamen trofeo dengan mengundang PS Barito Putera dan Arema Cronus. Ajang ini juga bertujuan memberikan para pemain kami tambahan penghasilan," ujar Hilman.

Manajemen Laskar Adam sengaja mendatangkan Arema Cronus karena klub ini punya nilai jual tinggi di mata sponsor dan penonton.

"Apalagi tim Arema juga masih utuh dan beraktifitas. Kami yakin agenda ini bakal menyedot banyak penonton di Martapura. Suporter Barito Putera juga rindu dengan tim kebanggaannya," tutur Hilman.


Editor : Gatot Susetyo
Sumber : Bolanews


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X