Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tiongkok-Jepang-Malaysia Tampil Sebagai Juara Grup

By Tulus Muliawan - Selasa, 12 Mei 2015 | 23:30 WIB
Cai Yun/Fu Haifeng, membawa Tiongkok kalahkan Thailand.
ChinaFotoPress/Getty Images
Cai Yun/Fu Haifeng, membawa Tiongkok kalahkan Thailand.

Tiga tim dari empat grup yang berlaga di Piala Sudirman sudah memastikan diri lolos sebagai juara grup. Ketiga tim itu adalah Tiongkok, Jepang, dan Malaysia.

Malaysia menjadi tim yang paling pertama lolos setelah menundukkan Korsel dan India di Grup D. Posisi runner-up masih diperebutkan oleh India dan Korsel.

Pada Grup A, Tiongkok berhasil menghajar Jerman dan Thailand dengan skor 5-0. Meski kalah, Jerman berhak mendampingi Tiongkok karena mereka menang 3-2 atas Thailand.

Sementara itu, Jepang menjadi juara Grup B setelah mengalahkan Rusia dan Taiwan dengan skor 4-1. Taiwan sukses mengalahkan Rusia dan berhak mendampingi Jepang.

Partai penentuan siapa juara Grup D akan digelar Rabu (13/5) antara Indonesia kontra Denmark. Pemenang laga ini akan tampil sebagai juara grup.

Keberhasilan lolos sebagai juara grup akan memudahkan langkah tim-tim kuat seperti Indonesia menuju semifinal. Pasalnya, seluruh juara grupa akan diundi dan bertemu dengan tim runner-up.


Editor : Tulus Muliawan
Sumber : Bolanews


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X