Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Istanbul Open: Gelar Tanah Liat Dinanti Federer

By Eko Widodo - Senin, 4 Mei 2015 | 19:53 WIB
Roger Federer, gelar di lapangan tanah liat Istanbul.
AFP
Roger Federer, gelar di lapangan tanah liat Istanbul.

Roger Federer memenangi gelar pertamanya di tanah liat sejak tahun 2012. Di final Istanbul Open, Senin dini hari, Federer menang dari Pablo Cuevas (Uruguay) 6-3 7-6 (11) dalam waktu 1 jam 36 menit.

Inilah gelar ke-85 Federer. Peringkat kedua dunia dan pemegang 17 gelar grand slam ini terakhir kali menang di lapangan tanah liat biru di Madrid 2012. Di lapangan tanah liat biasa, ia mendapatkannya di Prancis Terbuka 2009.

"Saya sudah lama menantikannya. Sebuah kehormatan bisa bermain di Turki dan mendapatkan gelar di lapangan tanah liat di sini," ucap Federer kepada AP dan ESPN.

"Saya menemukan rasa percaya diri tinggi di sini. Event ini adalah tempat yang pas untuk menguji mental dan kebugaran sebelum ke Prancis Terbuka," tambah Federer.

Fans menyambut kehadiran Federer layaknya selebritas. "Selamat datang ke Turki, sang Raja," ucap fans Federer di Istanbul.

"Roger luar biasa. Ia bisa beradaptasi dengan bola lambat di tanah liat," puji Cuevas, yang mendapatkan dua kali medical time out di set kedua.


Editor : Eko Widodo
Sumber : ESPN


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X