diam Marat Safin (27) punya rencana hebat di bulan ini. Petenis Rusia itu menjadi anggota tim ekspedisi yang akan mendaki puncak tertinggi keenam di dunia, Cho Oyu (8.201 m), di Nepal bersama tujuh orang lain. Ia bahkan mungkin tak akan membela tim Piala Davis negerinya saat menjamu Jerman di semifinal, 21-23 September.
“Ini pendakian yang menarik dan dia punya fisik yang sangat bagus. Dia masih muda dan energik. Saya berharap dia bisa sukses,” jelas Ang Tshering Sherpa, ketua asosiasi pendaki Nepal, seperti dirilis Reuters.
Menurut Ang, ekspedisi ini diperkirakan akan berlangsung selama sebulan. Sementara itu, ketua ekspedisi, Alexander Abramov, menyatakan bila usaha ini berhasil, itu akan menambah prestasi mantan petenis nomor satu dunia itu.
“Semoga saja setelah sukses di tenis, Marat berhasil juga meraih kejayaan di puncak tertinggi ini,” ujar Abramov.
(Penulis: Rahayu Widiarti)
Editor | : | Caesar Sardi |
Sumber | : | 21 September 2007, BOLA Edisi No. 1.760 |
Komentar