Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Domenico Berardi, Sang Penakluk Milan

By Beri Bagja - Senin, 18 Mei 2015 | 23:00 WIB
Domenico Berardi, mimpi buruk Milan.
Giuseppe Bellini/Getty Images
Domenico Berardi, mimpi buruk Milan.

Penyerang Sassuolo, Domenico Berardi, seperti berjodoh dengan Milan. Rekening golnya mengalir deras ketika menghadapi I Rossoneri, seperti yang ia tunjukkan pada Minggu (17/5).  

Sosok Berardi sepertinya bakal semakin dikenang oleh pendukung Milan.  
Pemuda Italia berusia 20 tahun itu mencuat ke permukaan ketika Sassuolo mengalahkan I Rossoneri 4-3 dalam partai pekan ke-19 Serie A musim lalu.

Sosok Berardi sepertinya bakal semakin dikenang oleh pendukung Milan. Pemuda Italia berusia 20 tahun itu mencuat ke permukaan ketika Sassuolo mengalahkan I Rossoneri 4-3 dalam partai pekan ke-19 Serie A musim lalu. Berardi mencetak empat gol dalam laga tersebut yang menandai akhir masa jabatan Massimiliano Allegri sebagai arsitek Milan.

Lebih dari setahun kemudian, Berardi kembali menjadi mimpi buruk Sang Merah-Hitam. Di tempat yang sama, Stadion Citta del Tricolore, dia memborong seluruh gol Sassuolo dan membawa timnya menang 3-2 saat menjamu Milan. Catatan trigol Berardi pekan ini menjadi ukiran hattrick keempat baginya selama berkiprah di Serie A.

Sebelumnya, striker timnas Italia U-21 itu melesakkan trigol sekaligus ke gawang Fiorentina (Sassuolo menang 4-3), Sampdoria (4-3), plus empat gol pertamanya ke gawang Milan di musim lalu.


Editor : Beri Bagja
Sumber : La Gazzetta dello Sport.


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X