Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pellegrini: City Butuh Messi, tapi Bukan Segalanya

By Verdi Hendrawan - Sabtu, 9 Mei 2015 | 18:08 WIB
Manuel Pellegrini
Michael Regan/Getty Images
Manuel Pellegrini

Manajer Manuel Pellegrini menegaskan bahwa untuk menjadi klub papan atas Eropa Manchester City membutuhkan sosok seperti Lionel Messi atau Cristiano Ronaldo. Meskipun keberadaan pemain tersebut bukan segalanya bagi sebuah tim.

Dalam rangka untuk kemajuan City, Pellegrini merasa City membutuhkan pemain seperti Messi atau Ronaldo yang bisa membuat perbedaan. Meskipun hal tersebut tidak akan memberi jaminan kepada klub manapun untuk bisa selalu meraih gelar di setiap musimnya.

"Pertama, kami perlu menemukan Messi lainnya. Tanpa diragukan lagi ia mampu membuat perbedaan, seperti Ronaldo di Real Madrid," kata Pellegrini kepada ESPN.

"Namun, musim lalu Barcelona tidak mampu memenangkan gelar. Messi adalah pemain penting, namun ini semua bukan hanya mengenai Messi. Anda membutuhkan banyak hal di sekelilingnya untuk bisa menjadi tim hebat."

"Saya berkata bahwa ketika kami bermain melawan Barcelona, kami sangat beruntung karena dalam dua tahun berturut-turut kami bisa bermain melawan tim terbaik di dunia dengan Messi didalamnya."

"Saya pikir apa yang Barcelona lakukan menghadapi Bayern (Muenchen di leg 1 semifinal Liga Champion) tidak mengherankan bagi semua orang dan tidak untuk saya. Sekarang mereka telah menunjukkan bahwa saya tidak begitu salah dalam atas apa yang telah saya katakan."


Editor : Verdi Hendrawan
Sumber : ESPN


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X