Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Allegri Senang Tepis Keraguan Fan di Awal Musim

By Firzie A. Idris - Minggu, 3 Mei 2015 | 16:45 WIB
Massimiliano Allegri
MARCO BERTORELLO/GETTY IMAGES
Massimiliano Allegri

Keberhasilan Juventus meraih gelar Scudetto di musim 2014/15 menjadi sebuah pembuktian bagi kemampuan Pelatih Massimiliano Allegri. Pasalnya di awal musim, Juventini sempat merasa tidak senang dengan dipilihnya pelatih berusia 47 tahun itu untuk menggantikan Antonio Conte.

Hal ini dikarenakan kegagalan Allegri bersama AC Milan. Ia juga baru dipecat Milan pada Januari 2014 sebelum Juve memanggil enam bulan kemudian.

Meskipun demikian, ia sempat berhasil mempersembahkan gelar scudetto bagi Rossoneri di musim pertamanya bersama Milan pada musim 2010/11.

"Saya berhasil memenangkan scudetto dengan dua tim yang luar biasa. Di Milan saya bergabung pada 2010 dan klub tidak pernah lagi memenangkan gelar tersebut sejak 2004. Sangat penting untuk mengubah keadaan," kata Allegri.

"Sedangkan di Juve situasinya berbeda. Namun, memenangkan gelar keempat secara berturut-turut itu sama sekali tidak mudah. Saya senang telah memenangkan gelar baik di Milan dan Turin."


Editor : Verdi Hendrawan
Sumber : Football Italia


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X