Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kesabaran Keylor Navas Sudah Mulai Habis

By Verdi Hendrawan - Senin, 18 Mei 2015 | 16:17 WIB
Keylor Navas
Angel Martinez/Getty Images
Keylor Navas

Kiper Keylor Navas untuk pertama kalinya mengeluh mengenai jumlah pertandingannya bersama Real Madrid. Kini kiper asal Kosta Rika itu telah memperingatkan Los Merengues bahwa dirinya ingin memiliki jumlah pertandingan lebih banyak.

Hingga pekan ke-37 La Liga, Navas baru enam kali dipercaya pelatih Carlo Ancelotti mengawal gawang Real Marid. Jumlah tersebut membuat kiper berusia 28 tahun itu merasa tidak bisa menunjukkan kualitasnya untuk bersaing dengan Iker Casillas dan membuat Los Merengues kini ingin mengincar David de Gea sebagai kiper baru.

"Jika saya tidak bermain, maka saya tidak akan bisa membuktikan kemampuan saya. Hanya karena saya tidak mengeluh kepada pers, bukan berarti bahwa saya tidak berjuang," kata Navas.

"Saya ingin bermain lebih. Saya tidak pernah berpikir tentang menjadi pemain cadangan. Memang benar bahwa saya telah mengalami tahun yang sulit, namun saya selalu mencoba untuk melakukan yang terbaik dan menjadi seorang profesional."

"Ketika saya bermain, saya mencoba untuk melakukan yang terbaik. Sikap positif dan keinginan saya telah membantu saya dalam mengatasi hal ini. Saya berharap tahun depan akan berbeda dan saya bisa mendapatkan peran utama. Saya memiliki kontrak selama lima tahun dan memiliki pola pikir positif."


Editor : Verdi Hendrawan
Sumber : Football Espana


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X