Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Praque Open: Karolina Pliskova Kuasai Praha

By Eko Widodo - Minggu, 3 Mei 2015 | 15:07 WIB
Karolina Pliskova, memenangi duel sesama Ceska di final.
Getty Images
Karolina Pliskova, memenangi duel sesama Ceska di final.

Unggulan utama asal Republik Ceska, Karolina Pliskova, menjadi yang terbaik pada pergelaran turnamen Praque Open, Minggu (3/5). Di final, Pliskova mengalahkan Lucie Hradecka 4-6, 7-5, 6-3 dalam All Ceska Final.

Pliskova leading 5-2 di set ketiga dan mendapatkan 3 kali match point, namun gagal memanfaatkan menjadi kemenangan. "Padahal hanya tinggal sedikit saja saat itu. Namun, akhirnya saya senang bisa menuntaskan pertandingan dengan gelar juara," ucap Pliskova, peringkat 14 dunia.

Inilah gelar ke-4 dalam sejarah keikutsertaan Pliskova di WTA Tour. Sedangkan bagi Hradecka, ini adalah final ketujuhnya sepanjang karier WTA Tour. Namun, peringkat 74 dunia ini belum pernah memenangi satu pun gelar juara di WTA Tour.

Hradecka memiliki pukulan keras dan mencetak 17 aces. Namun, ia juga membuat 10 kesalahan ganda (double fault).


Editor : Eko Widodo
Sumber : ESPN


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X