Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mr Bee Tolak Beli Tiga Klub Inggris karena Milan

By Verdi Hendrawan - Senin, 27 April 2015 | 19:32 WIB
Bee Taechaubol
TheWorldFolio
Bee Taechaubol

Pengusaha asal Thailand, Bee Taechaubol atau Mr Bee, mengatakan bahwa dirinya sempat ditawari untuk membeli salah satu dari tiga klub di Inggris. Namun, ia justru memilih untuk menolaknya karena hanya ingin membeli saham AC Milan.

Mr Bee mengaku sempat ditawari untuk membeli Watford, Sheffield Wednesday, atau Southampton. Namun, ketertarikannya untuk membeli Milan telah membuat dirinya menolak untuk mengakuisisi salah satu klub Inggris tersebut.

Mr Bee dikabarkan telah tiba di Italia pada Minggu (26/4) dan akan bertemu dengan Presiden Milan, Silvio Berlusconi, pada Senin (27/4) untuk membahas kemungkinan penjualan klub.

"Saya telah mendapatkan tawaran dari tiga klub Inggris, tapi saya menolaknya karena Milan adalah satu-satunya pilihan bagi saya," kata Mr Bee kepada Sky Sport Italia.

"Saya tidak ingin ada klub lain, saya hanya ingin Milan," tegasnya.

Berlusconi diyakini ingin menjual klub setelah hampir menguasainya selama 30 tahun terakhir dan Mr Bee dikabarkan sebagai calon pembeli terdepan ketimbang gabungan dari pengusaha Tiongkok yang dipimpin oleh Richard Lee.


Editor : Verdi Hendrawan
Sumber : Sky Sport Italia


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X