Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Scott Cooper Sayangkan Kontrak Hanya Setahun

By Aning Jati - Minggu, 15 Februari 2015 | 21:37 WIB
Scott Cooper saat memberikan instruksi di pemusatan latihan Mitra Kukar beberapa waktu lalu.
Herka Yanis Pangaribowo/Bolanews
Scott Cooper saat memberikan instruksi di pemusatan latihan Mitra Kukar beberapa waktu lalu.

Sistem kontrak pemain di kompetisi LSI 2015 dianggap oleh Scott Joseph Cooper, aneh dan tidak menguntungkan bagi masa depan klub. Pelatih Mitra Kukar asal Inggris, menyoroti sikap klub yang hampir semuanya hanya mengontrak pemain dan pelatih mereka selama semusim saja.

"Hal ini tidak menguntungkan bagi pelatih dan klub. Setiap tahun pemain akan datang dan pergi. Upaya klub untuk mempertahankan tim terbaik menjadi sulit sangat sulit. Hampir setiap musim klub harus membentuk skuat baru dan pemain saling beradaptasi lagi dari awal. Ini bukan sebuah pembinaan yang benar," kata Scott Joseph Cooper.

Scott Joseph Cooper melihat kemampuan klub Indonesia, terutama Mitra Kukar, sebenarnya cukup bagus untuk mengontrak pemain dengan jangka waktu minimal tiga tahun. "Kalau pemain bertahan dalam tim ini tiga tahun, mereka akan saling mengenal dan menjadi kekuatan yang lebih baik dari tahun demi tahun," tutur pelatih Mitra Kukar ini.

Di Indonesia, salah satu klub yang jarang berganti materi pemain adalah Persipura. Selama ini Mutiara Hitam dikenal sebagai klub papan atas bahkan selang dua tahun mampu menjuarai LSI. Akan tetapi, seperti halnya sebagian besar klub Indonesia, Persipura juga mengontrak pemainnya setahun saja. Namun Persipura sangat beruntung karena sebagian besar pemain mereka betah dan tak ingin meninggalkan kemilau Mutiara Hitam.


Editor : Ary Julianto
Sumber : BOLA


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X