Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kalah di Hanoi, Persib Tampil di Piala AFC

By Tulus Muliawan - Selasa, 10 Februari 2015 | 20:15 WIB
Persib Bandung, tumbang di Hanoi.
Fernando Randy/Bolanews
Persib Bandung, tumbang di Hanoi.

4 di babak kedua play-off, Selasa (10/2). Kekalahan ini membuat Persib tampil di Piala AFC.

Persib tak mampu berbuat banyak pada laga kontra Hanoi T&T di Stadion Hang Day. Empat gol kemenangan Hanoi dicetak oleh Gonzalo Marronkle pada menit 33 dan 56, serta Hoang Vu Samson pada menit 46 dan 70.

Kekalahan ini membuat Persib mengambil jatah satu tempat di Piala AFC. Jika Persib mampu lolos ke putaran final Liga Champion Asia, sebetulnya satu tempat ini akan menjadi milik Arema Cronus.

Kemenangan Hanoi T&T membuat mereka bertemu Seoul FC di play-off ketiga 17 Februari. Di Piala AFC 2015, Maung Bandung akan bergabung di Grup H bersama Ayeyawady United (Myanmar), Lao Toyota FC (Laos), dan New Radiant (Maladewa).

Indonesia juga mengirimkan satu wakil lain di Piala AFC, yaitu Persipura. Tim Mutiara Hitam akan tampil di Grup E bersama Bengaluru (India) dan dua tim lain yang masih menunggu hasil play-off kedua Liga Champion Asia.


Editor : Tulus Muliawan
Sumber : Bolanews


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X