Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Menurut Ferguson, Ronaldo Lebih Dahsyat dari Messi

By Ade Jayadireja - Rabu, 29 April 2015 | 09:59 WIB
Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi.
Getty Images
Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi.

Siapa yang lebih hebat, Cristiano Ronaldo atau Lionel Messi? Bila pertanyaan ini diajukan kepada mantan pelatih Manchester United, Sir Alex Ferguson, maka jawabannya adalah CR7.

Ferguson melatih Ronaldo di Manchester United selama enam tahun (2003-2009). Berkat polesan Fergie, sang winger berevolusi menjadi megabintang sepak bola.

Di mata Ferguson, Ronaldo lebih hebat dan lebih tajam dibanding Messi. Ia pun yakin mantan anak asuhnya itu bisa mencetak banyak gol meski bermain di tim kecil.

"Banyak orang mengatakan Messi (yang terbaik) dan Anda tidak bisa membantah itu," tutur Ferguson di Daily Mail.

"Akan tetapi, Ronaldo bisa mencetak hattrick untuk Milwall, QPR, Doncaster Rovers, atau apapun. Saya tidak yakin Messi bisa melakukan itu," imbuhnya.

Banyak gelar yang disumbang Ronaldo selama menjadi anak asuh Ferguson di United. Yang paling bergengsi adalah ketika menjuarai Liga Champion edisi 2007/08 di Moskow.


Editor : Ade Jayadireja
Sumber : Daily Mail


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X