Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

HUT Ke-64 PBSI, Inilah Harapan Gita Wirjawan

By Tulus Muliawan - Selasa, 5 Mei 2015 | 22:45 WIB
PBSI merayakan HUT Ke-64 di Cpayung.
Fernando Randy/Bolanews
PBSI merayakan HUT Ke-64 di Cpayung.

64 pada 5 Mei 2015. Perayaan ini dilangsungkan bersamaan dengan acara Pelepasan Tim Piala Sudirman 2015 di Pelatnas Cipayung, Jakarta Timur.

Beragam doa dan harapan dipanjatkan para pemain, pelatih, dan seluruh pengurus demi kemajuan PBSI dan bulu tangkis Indonesia. Salah satu harapan itu disampaikan oleh Gita Wirjawan, Ketua Umum PP PBSI.

“Kami punya harapan besar kepada PBSI yang dari tahun 1951 sudah mencetak atlet-atlet dengan prestasi yang membanggakan dan mengharumkan nama Indonesia di mata dunia Kini kami kembali kepada hal apa yang dapat kami lakukan untuk bulutangkis Indonesia," tutur Gita.

"Saat ini pembinaan sudah mulai keliatan hasilnya, bukan hanya Tontowi (Ahmad)/Liliyana (Natsir) dan Hendra (Setiawan)/(Mohammad) Ahsan saja, tetapi pemain-pemain muda yang usianya 17-an juga bisa berprestasi. Pemain-pemain muda merupakan investasi di masa datang,” ucap Gita.

Momen spesial di Cipayung itu juga dijadikan sebagai momentum pelepasan tim Piala Sudirman yang akan bertarung di Dongguan, Tiongkok, pada 10 hingga 17 Mei.

"Dengan keyakinan dan dukungan serta doa masyarakat Indonesia, kami yakin kami bisa. Walaupun latihan 24 jam sehari, tanpa doa restu kita akan sulit mencapai yang kita inginkan,” imbuh Gita.


Editor : Tulus Muliawan
Sumber : PBSI


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X